Karakter 3D
Pengertian Animasi 3D
Animasi 3D merupakan penciptaan gambar bergerak dalam ruang digital 3 dimensi. Hal ini dilakukan dengan membuat frame yang mensimulasikan masing-masing gambar, difilmkan dengan kamera virtual, dan output-nya berupa video yang sudah di-rendering atau Realtime, jika tujuannya untuk membuat game. Animasi 3D biasanya ditampilkan dengan kecepatan lebih dari 24 frame per detik. Konsep animasi 3D sendiri adalah sebuah model yang memiliki bentuk, volume, dan ruang. Animasi 3D merupakan jantung dari game dan virtual reality, tetapi biasanya animasi 3D juga digunakan dalam presentasi grafis untuk menambahkan efek visual ataupun film.
Langkah-langkah pembuatan karakter 3 Dimensi
1. Desain karakter, sebelum membuat karakter pikirkanlah terlebih dahulu apa yang akan kamu buat dan makna dari animasi tersebut. Jangan sampai dengan karakter yang kamu pilih, dalam pembuatannya kamu mengalami kesulitan.
2. Membuat sketsa, jika sudha menetapkan karakter apa yang akan kamu buat selanjutnya buatlah sketsa untuk menentukan skala dan proporsi dari berbagai angle. Tujuannya agar karakter yang akan kita buat nanti tetap terjaga dan sesuai dengan apa yang kita rancang sebelumnya.
3. Pembuatan Model, pembuatan apnimasi 3D menggunakan socftware aplikasi 3D,kamu bisa mulai membuat model karakter, dari sketsanya. Software yang dapat dipakai diantaranya adalah 3ds max, blender, DAZ studio, dll.
Ada beberapa teknik dalam pembuatan model yaitu teknik polygonal, NURBS, sculpting, compound modelling, dan spline modelling.
a. Teknik polygonal adalah teknik yang digunakan apabila model karakter yang akan buat agak kaku, dan berbidang-bidang dengan lekukan-lekukan yang keras, tujuannya uspaya objek terlihat kompleks.
b. Teknik NURBS, dapat digunakan ketika model karakter yang akan kita buat simetris, rapi, dan halus.
c. Teknik sculpting, digunakan apabila model dengan karakter yang memiliki struktur kompleks.\
d. Teknik Compound, merupakan teknik pembuatan model dengan mengkombinasikan antar bentuk-bentuk objek geometri.
e. Teknik Spline modelling, adalah suatu teknik pembuatan model yang dilakukan dengan membuat objek-objek 2 dimensi terlebih dahulu kemudian, ditransfer dengen memberi ketebalan pada objek yang ke dua.
Saat membuat animasi,
a. Anatomi otot, dilakukan untuk membentuk karakter lebih elastis atau plastis, agar mudah memberi efek pergerakan dengan mudah.
b. Character set up, sesi ini adalah sesi untuk kesiapamn animasi . Mempersiapkan kebiasaan,sifat atau suatu yang identik dengan animasi tersebut yang kita buat.
c. Boning/skinning. Setelah model selesai dibuatagar bisa bergerak kita harus menempelkannya ke BONE/PENULANGAN. Kemudian beri warna sesuai keinginan.
setelah semuanya selesai lakukan proses rendering.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar