Minggu, 11 Agustus 2019

Adobe Flash

Adobe Flash

Adobe Flash atau yang dikenal pada awalnya sebagai Macromedia Flash adalah salah satu perangkat lunak komputer yang digunakan untuk membuat gambar vektor maupun animasi 2 dimensi.Berkas yang dihasilkan dari perangkat lunak ini mempunyai file extension .swf dan dapat diputar di penjelajah web yang telah dipasangi Adobe Flash Player. Flash menggunakan bahasa Pemrograman bernama ActionScript yang muncul pertama kalinya pada Flash 5.
Sebelum tahun 2005, Flash dirilis oleh Macromedia. Flash 1.0 diluncurkan pada tahun 1996 setelah Macromedia membeli program animasi vektor bernama FutureSplash. Versi terakhir yang diluncurkan di pasaran dengan menggunakan nama 'Macromedia' adalah Macromedia Flash 8. Pada tanggal 3 Desember 2005 Adobe Systems mengakuisisi Macromedia dan seluruh produknya, sehingga nama Macromedia Flash berubah menjadi Adobe Flash.
Fungsi Adobe Flash :
  1. Untuk memutar video yang berformat
  2. Dengan adobe flash player kita bisa melakukan chat di yahooemail, facebook, dll.
  3. Menampilkan video streaming.
  4. Mendownload video ke youtube.
  5. Mengunggah foto di facebook.

Kelebihan :
  1. Merupakan teknologi animasi web yang paling populer saat ini sehingga banyak didukung oleh berbagai pihak.
  2. Ukuran file yang kecil dengan kualitas yang baik.
  3. Kebutuhan hardware yang tidak tinggi.
  4. Dapat digunakan untuk membuat website, cd-interaktif, animasi web, animasi kartun, kartu elektronik, iklan TV, banner di web, presentasi interaksi, permainan, aplikasi web dan handphone dan lainnya.
  5. Dapat ditampilkan di berbagai media seperti Web, CD-ROM, VCD, DVD, Televisi, Handphone dan PDA.
  6. Dengan adanya actionscript, dapat membuat animasi dengan menggunakan kode sehingga dapat memperkecil ukuran file. Dan juga Flash dapat untuk membuat game karena script dapat menyimpan variable dan nilai, melakukan perhitungan, dan lainnya yang berguna dalam game. Selain itu, Flash adalah program berbasis vektor.
Kekurangan :
  1. Grafisnya kurang lengkap.
  2. Lambat login.
  3. Kurang Simpel.
  4. Menunya tidak user friendly.
  5. Perlu banyak referensi tutorial.
  6. Kurang dalam 3D. Pembuatan animasi 3D cukup sulit.
  7. Bahasanya pemrogramannya agak susah.
  8. Belum ada template di dalamnya.

Jumat, 09 Agustus 2019

Karakter 3D

Karakter 3D


Pengertian Animasi 3D
Animasi 3D merupakan penciptaan gambar bergerak dalam ruang digital 3 dimensi. Hal ini dilakukan dengan membuat frame yang mensimulasikan masing-masing gambar, difilmkan dengan kamera virtual, dan output-nya berupa video yang sudah di-rendering atau Realtime, jika tujuannya untuk membuat game. Animasi 3D biasanya ditampilkan dengan kecepatan lebih dari 24 frame per detik. Konsep animasi 3D sendiri adalah sebuah model yang memiliki bentuk, volume, dan ruang. Animasi 3D merupakan jantung dari game dan virtual reality, tetapi biasanya animasi 3D juga digunakan dalam presentasi grafis untuk menambahkan efek visual ataupun film.

Langkah-langkah pembuatan karakter 3 Dimensi

1. Desain karakter, sebelum membuat karakter pikirkanlah terlebih dahulu apa yang akan kamu buat dan makna dari animasi tersebut. Jangan sampai dengan karakter yang kamu pilih, dalam pembuatannya kamu mengalami kesulitan.


2.  Membuat sketsa, jika sudha menetapkan karakter apa yang akan kamu buat selanjutnya buatlah sketsa untuk menentukan skala dan proporsi dari berbagai angle. Tujuannya agar karakter yang akan kita buat nanti tetap terjaga dan sesuai dengan apa yang kita rancang sebelumnya.    

3. Pembuatan Model, pembuatan apnimasi 3D menggunakan socftware aplikasi 3D,kamu bisa mulai membuat model karakter, dari sketsanya. Software yang dapat dipakai diantaranya adalah 3ds max, blender, DAZ studio, dll.


Ada beberapa teknik dalam pembuatan model yaitu teknik polygonal, NURBS, sculpting, compound modelling, dan spline modelling.
a. Teknik polygonal adalah teknik yang digunakan apabila model karakter yang akan buat agak kaku, dan berbidang-bidang dengan lekukan-lekukan yang keras, tujuannya uspaya  objek terlihat kompleks.
b.  Teknik NURBS, dapat digunakan ketika model karakter yang akan kita buat simetris, rapi, dan halus.
c. Teknik sculpting, digunakan apabila model dengan karakter yang memiliki struktur kompleks.\
d. Teknik Compound,  merupakan teknik pembuatan model dengan mengkombinasikan antar bentuk-bentuk objek geometri.
e. Teknik Spline modelling, adalah suatu teknik pembuatan model yang dilakukan dengan membuat objek-objek 2 dimensi terlebih dahulu kemudian, ditransfer dengen memberi ketebalan pada objek yang ke dua.

Saat membuat animasi,
a. Anatomi otot, dilakukan untuk membentuk karakter lebih elastis atau plastis, agar mudah memberi efek pergerakan dengan mudah.
b. Character set up, sesi ini adalah sesi untuk kesiapamn animasi . Mempersiapkan kebiasaan,sifat atau suatu yang identik dengan animasi tersebut yang kita buat.
c. Boning/skinning. Setelah model selesai dibuatagar bisa bergerak kita harus menempelkannya ke BONE/PENULANGAN. Kemudian beri warna sesuai keinginan.

setelah semuanya selesai lakukan proses rendering.

Rabu, 07 Agustus 2019

3D Modelling

3D Modelling Hard Surface

Hard Surface

       Hard Surface Merupakan objek yang memiliki bentuk cenderung geometrik atau kotak – kotak, misalnya meja, kursi, televisi dan masih banyak lainnya.

3D Modelling 

       3D Modelling adalah proses untuk menciptakan objek 3D  yang ingin dituangkan dalam bentuk visual nyata, baik secara bentuk, tekstur, dan ukuran objeknya. Pengertian lainnya adalah sebuah teknik dalam komputer grafis untuk memproduksi representasi digital dari suatu objek dalam tiga dimensi (baik benda mati maupun hidup).

Teknik 3D Modelling

1. Primitive Modelling  
    Primitive Modelling merupakan teknik dasar pemodelan 3d dengan menggunakan obyek- obyek          solid yang sudah ada pada Standar geometri. Obyek-obyek tersebut adalah box, sphere, cylinder,        plane, dsb.
Primitive Modelling

2. Polygonal Modelling
    Polygonal Modelling disebut juga dengan sculpting (memahat) karena proses/hasil dari teknik ini        menyerupai memahat atau pahatan. Teknik ini banyak digunakan karena simple, mudah dipelajari,      dan cepat dalam membuat sebuah model. Teknik polygonal modeling ini lazimnya adalah                    menggunakan obyek dasar pada standar primitives geometry dan kemudian dimodifikasi menjadi        obyek yang diinginkan.

Polygonal Modelling

3. NURBS Modelling
    Merupakan singkatan dari Non-Uniform Rational B-Spline. Merupakan sebuah teknik modeling          (khususnya dalam 3ds max) dengan fokus utama pemodelan dengan  memanfaatkan kurva dan            surface 3d.
NURBS Modelling

Senin, 05 Agustus 2019

Komponen 3D Modelling

Kali ini saya akan menjelaskan tentang komponen-komponen 3D Modelling. Sebelum masuk ke komponen-komponen 3D modelling, saya akan menjelaskan apa itu 3D Modelling?

       3D Modelling adalah proses untuk menciptakan objek 3D  yang ingin dituangkan dalam bentuk visual nyata, baik secara bentuk, tekstur, dan ukuran objeknya. 3D Modelling diciptakan pada tahun 1960 untuk tujuan ilmiah dan teknik.

Komponen-Komponen 3D Modelling :

1. Vertex
    Vertex adalah titik-titik yang dihubungkan dengan edge. Vertex merupakan komponen dasar pada objek 3D.

2. Edge
    Edge merupakan garis yang menghubungkan lebih dari dua vertex.
                                           
3. Face
    Face merupakan sebuah permukaan yang dibentuk oleh minimal 3 edges yang tertutup.

4. Polygon
    Polygon terbentuk dari gabungan vertex, edge , dan face. Polygon disebut juga sebagai bidang tertinggi        dan bidang persegi banyak pada permukaan objek  yang dibatasi oleh beberapa edge.

5. Element
    Element adalah kelompok polygon yang saling terhubung.


Itulah komponen-komponen yang ada dalam pembuatan 3D Modelling. Cukup sekian dari saya, terima kasih.

Adobe Flash

Adobe Flash Adobe Flash atau yang dikenal pada awalnya sebagai Macromedia Flash adalah salah satu perangkat lunak komputer yang diguna...